Sabtu, 07 Agustus 2010

Asty Ananta Ikon Glee Color Johnny Andrean

Johnny Andrean. Tahun ini Asty dipilih menjadi ikon untuk produk pewarnaan rambut terbaru Johnny Andrean Glee Color.

“Asty bisa menjadi tolok ukur atau barometer bagaimana wanita muda berdandan,” terang Gita Herdi selaku Senior Manager PR & Promotion Johnny Andrean ketika berbincang dengan okezone saat peluncuran Glee Color di Hotel Indonesia Kempinski Jakarta, baru-baru ini.

Gita menjelaskan, Glee Colour adalah pewarnaan rambut yang cocok untuk warna kulit orang Asia. Tren warna ini bisa dimanfaatkan oleh wanita berusia 20-30 tahun. Dan tren warna ini sudah terbukti berhasil membuat rambut Asty lebih menarik.
 
“Dari pertama kali gue kerja di sini, sekitar 7 tahun lalu, Asty enggak pernah mau di-color. Padahal kita sudah launching color setiap tahun. Mungkin dulu Asty percaya bahwa rambut indah itu yang berwarna hitam,” kenang Gita, tersenyum.

”Dengan Glee Color, saatnya Anda bergaya sesuai dengan kepribadian masing-masing. Di sini Asty juga berdandan sesuai kepribadiannya dan tidak menjadi orang lain,” tambah Gita menyebut harga treatment ini dimulai Rp107.000.  
 
Untuk mendapatkan pewarnaan rambut yang menarik dan sesuai jenis kulit, Gita pun menyarankan kepada para wanita untuk tidak asal-asalan memilih warna rambut. Gita menyarankan, wanita berkulit gelap jangan bereksperimen dengan warna merah dan pilihlah warna burgundy untuk wanita berkulit sawo matang.
(tty)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar