Kamis, 11 Agustus 2011

Dilelang, Kacang dengan Wajah Kate Middleton Rp7,1 Juta!

Lifestyle » Trend and Fashion » Dilelang, Kacang dengan Wajah Kate Middleton Rp7,1 Juta!

Dilelang, Kacang dengan Wajah Kate Middleton Rp7,1 Juta!

Jum'at, 15 April 2011 - 12:22 wib

Chaerunnisa - Okezone


Kacang mirip Kate Middleton. (Foto: Telegraph) SETELAH museum patung lilin kenamaan Madame Tussauds menghadirkan patung Kate Middleton, kini telah ditemukan kacang yang menyerupai wajah Kate Middleton. Kacang berbanderol 500 poundsterling itu dibuat untuk dilelang.

Wesley Hosie (25), menemukan kacang warna kuning dan merah yang memiliki rasa manis itu secara kebetulan saat dia dan kekasihnya Jessica White, (24), memasukkannya ke dalam tabung 700 g milik Pabrik Jelly Bean.

Hosie mengatakan, saat dirinya membuka panci, dia dikejutkan oleh pola merah di permukaannya yang menggambarkan wajah dari calon pengantin Pangeran Wiliam, lengkap dengan rambut panjang, dan senyuman di wajahnya.

Hosie dan sang kekasih yang berasal dari Taunton, Somerset, terus merasa takjub dengan kacang rasa mangga yang ditemukannya. Mereka pun berencana untuk menjualnya di eBay dengan memasang harga 500 poundsterling atau setara Rp1,7 juta.

"Saat Jessica membuka panci, saya melihatnya langsung. Dia (kacang menyerupai wajah Kate) benar-benar ada di sana menatap ke arahku. Mengingat bahwa pernikahan kerajaan Inggris hanya beberapa pekan lagi, kami berharap dapat menghasilkan uang dengan menjualnya di internet bagi para kolektor," kata Hosie yang dikutip dari Telegraph, Jumat (15/4/2011).

Richard Cullen, Joint Managing Director Pabrik Jelly Bean di Dublin, yang belum melihat kacang itu berkata, "Ini terdengar benar-benar luar biasa, saya harus melihat kacang itu sendiri untuk percaya. Semua kacang kami adalah buatan tangan, dan ini mirip dengan salah satu kacang merah buatan kami. Kacang yang sangat alami ini memiliki tampilan unik untuk setiap gel kacang karena proses buatan tangan."
(nsa

Tidak ada komentar:

Posting Komentar